Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Chat

Menyasar segmen ponsel kalangan bawah seperti itulah kiranya Samsung Galaxy Chat GT-B5330 dihadirkan. Hadir dengan layar berukuran 3 inci resolusi 240x320 pixels, Samsung Galaxy Chat GT-B5330 memiliki tipe layar TFT TouchScreen dengan spektrum warna yang dihsilkan sebanyak 262ribu warna. Itu sudah cukup memberikan kemudahan pengalaman pengguna dalam mengoperasikan sebuah perangkat smartphone seperti browsing, chatting dan sms an.

Selain tombol layar sentuhnya, Samsung Galaxy Chat GT-B5330 sendiri sebenarnya mengandalkan tombol keypad QWERTY sebagai input layar utama. Tombol yang tersusun secara qwerty tersebut dirancang untuk memaksimalkan pengguna dalam mengoperasikan smartphone khususnya untuk yang belum terbiasa di touchscreen atau memang karena kwypad qwerty bias memberikan kecepatan ketika mengetik hurup ketimbang tombol touchscreen.

Nama Chat di belakang nama Galaxy sendiri memang membuat smartphone ini dikhususkan untuk kebutuhan messenger atau chatting. Lantas seperti apa dukungan spesifikasi dan fitur-fitur selengkapnya dari smartphone yang satu ini.


Samsung Galaxy Ch@t
Ditenagai oleh CPU ARMv7 yang kuat dan powerful sehingga dapat memberikan kinerja yang lebih cepat, daya komputasi lebih besar. Dengan kecepatannya yang mencapai 850 MHz tersebut juga dilengkapi oleh kapasitas memorinya yakni sebesar 4GB ROM, dan 512 RAM. Sementara itu untuk Platform Android yang digunakan yakni memakai versi 4.0 Ice Cream Sandwich (ICS) terbaru yang memungkinkan pengguna menikmati pengalaman yang lebih baik dan lebih canggih.

Dimensi bodi ponsel ini yakni Tinggi 118.9mm Lebar 59.3mm dan juga ketebalan 11.7mm. Tak ketinggalan dengan dukungan sebuah kamera tunggal yang memiliki kemampuan resolsui kamera 2 megapixel. Tapi sayang belum dilengkapi fitur auto focus dan LED flash untuk mengoptimalkan kinerja kameranya.

Untu urusan harganya, Samsung Galaxy Chat dibanderol dengan Harga Baru Rp. 1,195,000.00, dan Harga Second Rp.800,000.00
Spesifikasi Samsung Galaxy Chat:
  • Jaringan: GSM, EDGE Rx (850/900/1800/1900 MHZ), HSUPA
  • Dimensi: Tinggi 118.9mm Lebar 59.3mm Tebal 11.7mm
  • Layar: TFT TouchScreen 3 Inchi 262ribu warna. Resolusi 240x320px
  • Kamera: 2 MP
  • Sistem Operasi: OS Android 4.0 Ice Cream Sandwich
  • Prosesor: ARMv7 850 MHz
  • Memori: RAM 512 MB. Internal 4 GB, Eksternal MicroSD
  • Konektivitas: WiFi 802.11 b/g/n, Bluetooth, WiFi Direct, aGPS, USB 2.0
  • Bobot: 120 gram
  • Baterai: 1.200 mAh

I am a blue collar skilled laborer. I have held various titles throughout my career from apprentice to journeyman to foreman. I have always had a bit of a passion for computers and Internet.